YPK-BATU JAYA--.Jajaran pengurus gerakan Pramuka Kwartir Ranting (Kwarran) Batujaya untuk masa bakti 2012 -2015 secara resmi dilantik dan kepengurus gerakan pramuka tersebut ditetapkan berdasarkan Surat Keputusan Ketua Kwarcab gerakan pramuka Karawang tertanggal 11 September 2012.Prosesi pelantikan dilakukan oleh Ketua Kwarcab Karawang, Hj. Nurlatifah Ade Swara, bertempat di lapangan bumi perkemahan Desa Telukbango Kecamatan Batujaya, Kabupaten Karawang, Sabtu lalu.(28/09)
Secara khusus, Hj. Nurlatifah berharap dengan dilantiknya pengurus baru Kwarran gerakan pramuka Batujaya, dapat semakin membuat gerakan pramuka di Kabupaten Karawang lebih maju dan berkembang.
Saat peringatan Hari Pramuka tingkat nasional pun Hj Nurlatifah hadir di Bumi perkemahan Cibubur, bercerita tentang amanat dari Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono berkata bahwa gerakan pramuka merupakan gerakan kepanduan nasional yang lahir mengakar di bumi nusantara. Gerakan pramuka mendidik dan membina kaum muda Indonesia guna mengembangkan mental, moral, spiritual, emosional, sosial, intelektual dan fisiknya sehingga menjadi berkepribadian dan berbudi pekerti luhur yang beriman dan bertaqwa kepada Allah SWT.
Untuk itu, Hj. Nurlatifah,pengurus baru dapat menerapkan langkah-langkah kongkrit, yang antara lain munculkan potensi yang ada di kecamatan ini, ajukan proposal kepada pemerintah Daerah Karawang agar hasil usaha dari potensi yang ada bisa dijadikan sumber dana demi kelangsungan operasional pramuka Kwarran Batujaya.
Lalu Hj. Nurlatifah, berjanji akan berkomitmen kuat terhadap tugasnya sebagai ketua Kwarcab Karawang, untuk mengembangkan organisasi dan sistem yang lebih baik dan efektif, serta mengupayakan kemandirian dana serta menjadikan gerakan pramuka sebagai perekat bangsa,tukas Nurlatifah. @A.