H.Eka Suryana Serius Maju Di Pileg 2014 Bersama Gerindra

Tempuran-YPK-. Anda masih ingat dengan sosok DR.H.Eka Suryana MM.MHi ?.Mungkin nama ini tak asing lagi ditelinga masyarakat Karawang utama mereka dari kalangan petani dan kaum buruh.(08/03/2013).

Eka Suryana lahir di Tempuran 17 Juli 1946 silam dan pernah menyatakan maju dalam kancah Pilkada Karawang beberapa waktu yang lalu bahkan sampai dua kali mau maju namun dipertengahan jalan sang milyader tersebut dua kali mengurungkan niatnya untuk total maju  di Pilkada.Kini dia aktif di beberapa lembaga sosial,pendidikan,keagaaman misalnya ia mengajar di  UNPAD, TRISAKTI dan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Eka Suryana saat bertemu Pelita Karawang mengungkapkan,untuk tahun 2014 mendatang,sudah tekad  bulat akan masuk ranah politik bersama partai Gerindra.pilihan jatuh ke partai besutan Prawabowo tersebut lantaran pilihan hati juga ada permohonan dan dorongan dari keluarga di Karawang yang menginginkan dirinya untuk membaktikan diri untuk daerah  dengan menjadi anggota dewan .

Inysa Allah,tak akan terulang mundur ketiga kalinya, di tahun 2014 mendatang akan mencalonkan diri sebagai anggota DPR-RI lewat Gerinda,tambah Eka.


Kata dia seterusnya,Masuknya dalam Pileg 2014 lewat gerindra bukan hanya karena panggilan hati tapi sudah diperhitungkan secara matang,ada dorongan dari para pendukung yang dulu mengusung di Pilkada Karawang ditambah ada desakan secara pribadi juga khusus dari keluarga yang tersebar se-Karawang,Purwakarta dan Bekasi.


Semoga,lanjut Eka."Apa yang menjadi maksud hati,para pendukung dan keluarga menjadi kenyataan dengan diridhoi Allah SWT.",Karena apapaun yang terjadi dan dikehendaki sesearang atau umat lainnya tidak lepas dari ridho dan kuasanya sang penguasa alam semesta.Untuk semua keluarga,para pendukung atau simpatisan di mana pun berada (utama yang berada di kabupaten Karawang,Purwakarta dan Bekasi),atas nama pribadi dan keluarga memohon izin, dukung totalitas dan  partipasilainya yaitu untuk menginformasikan ke yang lain agar laju menuju senayan dapat ditempuh dengan mulus dan suara terdulang.


Yakinlah untuk kali ini tidak akan mundur lagi seperti di Pilkada lalu,karena mungkin sudah saatnya    membela dan membawa aspirasi rakyat Karawang,Purwakarta dan Bekasi ke gedung Nusantara Jakarta, yang terbaik dan terpenting saat ini adalah demi rakyat bisa terwakili dan terbantu jika sudah duduk kelak, tukas H.Eka Suryana.(JK).


Beikut sekilas terkait H.Eka Suryana.:
PEKERJAAN :

1. Pegawai tinggi Dept.Keuangan
2. Direktur Tax and Finance Consultan
3. Direktur PT Cihuni Makmur Raya Jkt
4. Direktur Joint Operation PT Indomobil Jakarta
5. Ketua YAPIS Al Wataniyah Karawang 
6. Ketua Yay Azura PONPES Bogor
7. Ketua Yayasan Yatim Piatu Islam Muakhah Kranggan Bekasi 
8. Pendiri Lembaga Amil Zakat Amanah Karawang
9. Dosen UNPAD, TRISAKTI dan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
10. BPKP (Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan) 

PENDIDIKAN FORMAL :
1. 1952-1958 SR Tempuran
2. 1958-1961 SMP Karawang
3. 1961-1964 SMAN Purwakarta
4. 1977 (Drs) S1 - Institut Ilmu Keuangan DEPKEU RI Jakarta
5. 1994 (MM) S2 - Sekolah Tinggi Manajemen Prasetya Mulya Jakarta
-Konsentrasi Marketing Internasional
6. 1997 (MSi) S2 - Universitas Indonesia Jakarta
-Konsentrasi Kebijakan Publik 
7. 2001 (MHI) S2 - Universitas Ibnu Khaldun Bogor 
-Konsentrasi Hukum Muamalah Islam
8. 2003 ( DR ) S3 - UIN Syarif Hidayatullah Jakarta
-Doktor Ilmu Ekonomi Islam

PENDIDIKAN KEDINASAN :
1. 1983 Penyidik pajak pada DIKLAT KEJAGUNG RI Jakarta
2. 1989 Auditing Technique pada DIKLAT pajak di Jakarta
3. 1991 Value Added Tax Trainning Course di Taipeh Taiwan
4. 1993 Genaral Tax Administrasion, Inlannd Revenue Authority of Singapore di Singapura
5. 1994 General Income Tax, Trainning Course di Kyoto Jepang

PENGALAMAN KERJA :
1.1977-1983 Kantor pusat DirJen Pajak di Jakarta
2.1983-1987 Kantor wilayah VII Dirjen Pajak Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Maluku dan Irian Jaya
3.1987-1989 Kepala Dinas Luar Tingkat I Jawa Tengah, DIY di Semarang
4.1989-1990 Kantor Pusat DIRJEN PAJAK di Jakarta
5.1991-1995 Bidang Pajak Pertambahan Nilai atas Industri pada Kantor Pusat DIRJEN PAJAK di Jakarta
6.1996-1998 Kepala Kantor Pelayanan Pajak Jambi di Jambi
7.1998-2000 Kepala Kantor Pelayanan Pajak Bandung Tegal Lega di Bandung

LAIN-LAIN :
1. 1979 Membawa Kontingen Tae Kwon Do ke Singapura
2. 1980 Membawa Kontingen Tae Kwon Do ke Malaysia www.pelitakarawang.com

Komentar

Enjoy journey, you is the best...